Selasa, 01 Oktober 2019

Proposal Pengajuan karpet masjid


PROPOSAL
PANITIA PELAKSANA PENGEMBANGAN
MASJID AR RAHMAN






Krapyak Wetan RT 01, Panggungharjo, Sewon, Bantul, Yogyakarta
Tahun 2016

TAKMIR MASJID AR RAHMAN
Krapyak Wetan RT 01, Panggungharjo, Sewon, Bantul, Yogyakarta
 



Hal                   : Permohonan Bantuan
Kepada Yth.    : ____________________________

Assalamu'alaikum Wr. Wb
Puji syukur kehadiran Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya sehingga kita masih diberi kesehatan dan keselamatan. Sholawat dan salam kita haturkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW yang senantiasa kita nanti-nantikan syafaatnya di hari akhir.
Sehubungan dengan adanya renovasi masjid Ar Rahman serta rencana pembuatan menara masjid yang berlokasi di Krapyak Wetan RT. 01, kami selaku takmir bermaksud memohon bantuan berupa sumbangan dana berupa uang.
Demikian surat permohonan ini, besar harapan kami atas bantuannya. Semoga amal yang diberikan nanti akan bermanfaat bagi kita semua dan mendapat balasan pahala yang berlipat ganda oleh Allah SWT. Amin.
Wassalamu'alaikum Wr.Wb

Bantul, 3 Maret 2016
Ketua,                                                                                      Sekretaris,


Drs. Agus Yurianta                                                                  Marsudi, SE

Mengetahui,
Kepala Desa Panggungharjo                                                  Kadus Krapyak Wetan


Wahyudi Anggoro Hadi, S.Farm                                            Subarjo
Camat Sewon


Kwintarto Heru Prabowo, S.Sos
PROPOSAL

A.   NAMA PROGRAM
Renovasi masjid dan pembuatan menara masjid

B.   PENGUSUL
Masyarakat kampung Krapyak Wetan, Kelurahan Panggungharjo, Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta

C.   DURASI PROGRAM
Mulai bulan Maret hingga Desember 2016

D.   ALAMAT PROGRAM
Krapyak Wetan RT 01, Kelurahan Panggungharjo, Keeamatan Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta Kode Pos 55188

E.    TRANSFER SUMBANGAN
Bank BPD DIY Syariah, Nomor Rekening 801.211.010163, atas nama Raimun Haryanto CQ. Masjid AR-RAHMAN, dengan alamat Krapyak Wetan, Kelurahan Panggungharjo, Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.














A.   PENDAHULUAN
Rasa syukur yang setinggi-tingginya kami persembahkan kepada Allah SWT yang telah memberikan berbagai kenikmatan sehingga sampai saat ini kita masih diberi kekuatan untuk menjalani hidup yang mulia ini. Doa keselamatart serta salam kami sarnpailean kepada Nabi Muhammad SAW yang telah memberikan bimbingan jalan hidup di dunia kepada kita semua dan semoga kita mendapatkan syafa'atnya di akherat nanti. amin.
B.   DASAR PEMIKIRAN
Allah berfirman "Intan Shurullaaha yanshurkum" "Barang siapa menolong agama Allah. maka Allah akan menolong kamu"
C.   LATAR BELAKANG
Kampung Krapyak Wetan terletak di perbatasan dua daerah yaitu Kota Yogyakarta dan Kabupaten Bantul. Sebelah utara Kecamatan Mantrijeron, kota Yogyakarta, sebelah barat Pabrik Tekstil dan sehelah timur Parangtritis, sebelah selatan ring road selatan. Dilihat secara global/sosial, kampung ini padat penduduknya, sebagian besar berstatus mukim (tetap/asli) dan sebagian lagi tidak tetapi pendatang/pelajar/mahasiswa (kontrak/kos). Mayoritas penduduknya adalah ekonomi bawah dan menengah pendidikan mayoritas sampai Sekolah Dasar (SD), dengan mata pencaharian buruh serta mayoritas penduduknya muslim. Rencana pengembangan pembangunan Masjid Ar Rahman ini dilatar belakangi oleh beberapa hal antara lain:
1.    Lokasi tanah wakaf yaitu milik Bapak Abdul Rahman dengan luas 77 m2 yang sudah diwakafkan 10 tahun lebih yang hingga kini diwujudkan sebuah bangunan yang lebih baik, yaitu sebuah masjid.
2.    Jumlah penduduk yang ada kurang Iebih 1000 jiwa dan sudah lama menginginkan masjid di wilayah sendiri.
3.    Disaat-saat ibadah tertentu untuk menampung seluruh jamaah kurang tercukupi.

D.   TUJUAN PRORAM
Pembangunan masjid Ar Rahman ini pada dasarnya memiliki tujuan yang sangat mulia, yakni semata-mata untuk mencari ridho Allah SWT. Namun lebih terperincinya pembangunan masjid ini adalah sebagai berikut:
1.    Membangun media sarana ibadah umat Islam
2.    Sarana Syi'ar agama Islam
3.    Meningkatkan prestasi ibadah, ukhuwah islamiah dan silaturohmi
4.    Pembentukan generasi bangsa islami yang qurani, cerdas, terampil. bertanggung jawab dan berakhlak mulia
5.    Media membangun kesadaran publik/kolektif demi tercapainya perjuangan hidup dan kehidupan mulia
6.    Sarana mewujudkan kehidupan masyarakat yang sholeh, sejahtera dan diridhoi Allah SWT
7.    Media meminimalisir terhadap herbagai masalah sosial kemasyarakatan yang muncul akibat dari gejolak-gejolak sosial dimasyarakat.

E.    MAKSUD PROGRAM
Secara fungsional penyelenggaraan program ini dimaksudkan untuk membangun tempat ibadah dalam wujud masjid yang akan dipergunakan untuk melakukan aktivitas ibadah dan sarana pendidikan non formal seperti sholat, khotbah, TPA, pengajian umum, majlis ta'lim, kajian kitab kuning, amaliyah, majlis musahabah, majlis siiaturahmi dan sebagainya. Sedangkan secara fisik, program ini dimaksudkan untuk merenovasi satu lokal tempat ibadah/masjid pada sisi selatan dan pembuatan Menara Masjid.
F.    NAMA PROYEK
Nama proyek ini adalah "Renovasi Lantai selatan masjid dan pembuatan Menara Masjid "
G.   PELAKSANA TAKMIR
Untuk memepemudah kerja dan menjaga jalannya pelaksanaan program ini, maka dibentuk suatu tim manajemen yang memiliki fungsi untuk merencanakan, mengatur, mengkoordinir serta mengambil langkah-langkah strategis baik dalam hal yang bersifat teknis meupun kebijakan yang terkait dengan kesuksesan penyelenggaraan program ini. Susunan tim/ta'mir yang dimaksud terdapat pada lampiran berikut.
H.   TARGET PROGRAM
Sebagai sebuah perencanaan yang terarah dan terprogram, maka pembangunan masjid Ar Rahman ini memiliki target-target sebagai berikut, target waktu sesuai dengan perencanaan pembangunan masjid ini diharapkan akan direalisasikan hingga tahap akhir pada tahun 2018. Target ini didasarkan pada pertimbangan kebutuhan serta nilai-nilai strategis lainnya yang memang sudah sangat mendesak untuk diwujudkan untuk perluasan bangunan tempat ibadah






I.      WAKTU DAN W1LAYAH PENYELENGGARAAN PROGRAM
Secara keseluruhan program ini diharapkan bisa dilaksanakan pada tahun 2016 sampai dengan 2018, namun demikian tidak menutup kemungkinan terjadi perubahan waktu, sesuai dengan tuntutan serta kondisi rill yang terjadi di lapangan. Pelaksanaan program ini terletak di wIlayah Krapyak Wetan RT 01, Kelurahan Panggungharjo, Keeamatan Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta

J.    RENCANA ANGGARAN PEMBIAYAAN
Untuk menyelesaikan program pembangunan masjid Ar Rahman, diperkirakan akan menghabiskan biaya dengan rincian sebagai berikut (terlampir) :



 

LAMPIRAN